Sabtu, 10 Desember 2011

Chatting

Chatting
Chatting merupakan percakapan secara interaktif dengan user lain dengan media jaringan internet. Setiap user yang ingin menikmati fasilitas chatting ini haruslah terinstal aplikasi chat. Aplikasi ini dapat di download dari vendor-vendor yang menyediakan layanan chat, sepeti mIRC, Yahoo Messenger, Google Messenger, dll.

Berikut adalah langkah-langkah instalasi Yahoo Messenger:


  1. Siapkan file instalasi Yahoo Messenger, yaitu ymsgr7us.exe di komputer. Apabila file tersebut belum ada, kita dapat mendownlod di http://www.yahoo.com.
  2. Dengan menggunakan Windows Explorer, jalankan file tersebut dengan double klik.
  3. Setelah muncul window Yahoo Messenger Installation, kemudian klik Next.
  4. Beri tanda cek pada isian Yes, I accept the Yahoo! Messenger License Agreement above. Yang berarti Anda harus menyetujui segala ketentuan yang berlaku pada Yahoo Messenger. Kemudian klik tombol Next.
  5. Klik tombol Next untuk melanjutkan instalasi.
  6. Pada window Select Destination Directory, pilih tombol Next, dimana Yahoo Messenger akan disimpan di C:\Program Files.
  7. Klik Next, untuk memulai pengkopian file-file aplikasi Yahoo Messenger.
  • Tunggu sampai instalasi file mencapai 100%, kemudian ikuti petunjuk instalasi berikutnya.
  • Apabila instalasi telah memunculkan window Installation Completed!, berarti proses instalasi telah selesai.


Berikut adalah langkah-langkah chatting dengan Yahoo Messenger:
  1. Jalankan aplikasi Yahoo Messenger, dengan cara, pilih Start>Programs>Yahoo! Messenger
  2. Setelah muncul form untuk Log In, gunakan ID email Yahoo beserta Password untuk mengisikan data pada isian bagian Yahoo! ID dan Password.
  3. Kemudian klik Sign In, sehingga aplikasi akan memproses data Log In dan tunggu beberapa saat sampai dimunculkan window Yahoo! Messenger with Voice.
  4. Langkah selanjutnya yaitu lakukan penambah Yahoo ID milik teman yang akan diajak chatting.
  5. Kemudian klik Next.
  6. Pada window Add to Messenger List, klik Next.
  7. Klik tombol Finish, untuk menuntaskan penambahan address book Yahoo Messenger kita.


  • Untuk mulai bercakap-cakap, double klik pada ID Yahoo teman kita yang ada dalam window Yahoo Messenger. Sehingga akan ditampilkan window percakapan.
  • Pada window percakapan, etikkan ucapan yang akan disampaikan kepada teman kita pada isian text box bagian bawah, kemudian klik tombol Send. Apabila teman kita juga sedang Online, maka dia juga akan mmbalas ucapan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar